Avesiar – Jakarta
Penampilan Andien dan musisi senior musik jazz Chandra Darusman beserta anak-anak muda pemusik jazz berbakat yang tergabung dalam Chaseiro All Stars, sukses memukau undangan di Griya Arifin Panigoro, Jalan Jenggala 1, No. 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jum’at, (28/10/2022).

Acara bertajuk, “Dari Pemuda untuk Bangsa” dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 yang diinisasi oleh pengusaha Dedi Sjahrir Panigoro itu dihadiri ratusan undangan khusus.

Musisi muda berbakat yang tergabung dalam “Chaseiro All Stars” terdiri dari Albert Fakdawer (vokalis dan gitaris yang juga menekuni bidang acting), Kafin Sulthan (vokalis, dan kibordis yang menempuh Pendidikan arsitek di Universtitas Indonesia), Rafi Sudirman (vokalis, saksofonis, dan penulis lagu), Rega Dauna (vokalis dan pemain harmonika yang belajar secara otodidak).

(ave)
Discussion about this post